Artikel
Musrenbangdes dalam rangka Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa Tahun 2026
Dalam rangka persiapan pembangunan desa tahun 2026 Desa Sumbergirang Kecamatan Lasem dan merupakan salah satu tahapan dalam perencanaan pembangunan Desa, Pemerintah Desa berinisiatif melaksanakan Musyawarah Rembuk Bangun Desa (Musrenbangdes) dalam rangka penyusunan daftar usulan rencana kerja pemerintah desa (DU-RKP) Tahun 2026.
Musyawarah ini dilaksanakan pada Kamis, 14 November 2024 dihadiri oleh Lembaga Desa dan Tokoh masyarakat serta Forkompimcam dan OPD di lingkungan Kecamatan Lasem. Adapun Lembaga Desa baik RT maupun RW mengusulkan beberapa kegiatan pembangunan yang dianggap mendesak untuk segera dilaksanakan terutama yang berkaitan dengan sanitasi lingkungan.
Dinas Kesehatan mengusulkan agar desa memfasilitasi penyelenggaraan Posyandu ILP, Rembuk stunting dan Rumah Desa Sehat yang selama ini sudah berjalan dengan baik. Jika dimungkinkan agar dapat dilaksanakan peningkatan Kapasitas bagi Kader dan Pelatihan lain serta penyuluhan tentang pengolahan sampah keluarga.
Dinas Pendidikan mengusulkan agar Perpustakaan Desa agar dapat ditingkatkan fungsi dan perannya bagi masyarakat. Serta pendataan bagi anak yang putus sekolah dikarenakan banyak program gratis Kejar Paket B dan C.
Dinas Pertanian mengusulkan agar Kelompok Tani di Desa Sumbergirang agar dapat difasilitasi pelatihan dan pengadaan Hidroponik.